10 Rekomendasi Restoran, Bar dan Beach Club Bali

10 Rekomendasi Restoran, Bar dan Beach Club Bali

Kayaknya belum ke Bali kalau belum mampir ke salah satu Beach Club ini!

Sudah bukan rahasia lagi kalau adalah surga bagi kamu yang menyukai pantai. Selain punya dan menjadi pusat olahraga air seperti di Indonesia, Bali juga merupakan rumah bagi tempat-tempat nongkrong seperti beach club yang seru dan Instagrammable.
Setelah menghabiskan hari yang penuh dengan aktifitas, tidak ada yang lebih baik dari nongkrong santai di bar ataupun beach club. Bagian terbaiknya, tempat-tempat ini bisa kamu nikmati di siang hari maupun malam hari. Kamu bisa sunbathing di siang hari, menikmati sunset, lalu berpesta di malam hari.
Butuh rekomendasi bar atau beach club Bali untuk nongkrong santai? Jangan khawatir, Klook sudah menyusun daftarnya untukmu!

— Seminyak —
1. Mrs Sippy Beach Club

Mrs Sippy Beach Club, kolam renang air asin terbesar di Bali, adalah beach club Bali yang tepat untuk menikmati minuman, makanan, musik, dan tempat yang pas untuk kamu yang ingin mendapatkan tan yang sempurna. Dengan pilihan daybed yang beragam, tempat menyelam, dan serta musik dari DJ yang akan dimulai di malam hari, Mrs Sippy akan memberikanmu pengalaman pesta terbaik.

Semakin malam, semakin banyak juga hal yang bisa kamu nikmati di beach club Seminyak ini!

2. Motel Mexicola

Untuk menikmati taco dan tequila, pergilah ke Motel Mexicola yang penuh warna. Restoran dan bar di Bali dengan tema kultur Meksiko ini memiliki interior yang sangat eye-catching – setiap bagian dari Motel Mexicola cocok untuk kamu manfaatkan untuk berfoto!

Untuk cocktail yang Instagrammable, pesanlah Pina Colada, yang disajikan dengan campuran rum, bersama dengan liqueur dan air kelapa. Jika kamu tidak minum alkohol, Motel Mexicola juga menyediakan mocktails yang menyegarkan, loh! Jangan lupa pesan Lollipop drink yang disajikan dengan jus raspberry, elderflower, dan soda limau. Sounds so good, right?

Pesan juga Classic Nachos untuk menemani minumanmu. Classic Nachos ini disajikan dengan alpukat, pico de gallo dan keripik jagung dan juga Quesadilla De Queso dengan keju yang menggugah selera.
Suasana di Hotel Mexicola akan mulai semakin ramai saat malam, dengan musik yang akan menemanimu! Naik ke lantai atas untuk minum yang lebih banyak, atau ikut keramaian dan berdansa!

— Canggu —
3. Finns Beach Club

Terletak di pinggir Pantai Canggu, adalah beach club Bali yang ikonik untuk menonton orang-orang berselanjar di laut, sambil mengobrol dan ngemil dan menunggu pemandangan indah matahari terbenam.
Dengan dua kolam renang, sembilan bar, dua restoran, dan juga berbagai pilihan kursi lounge dan daybeds, Finns adalah salah satu beach club Bali yang kami rekomendasikan untuk menikmati sore yang menyenangkan!

Baik itu di pavilion atau sambil berbaring di di daybed, jangan sampai kamu melewatkan sunset yang tak terlupakan di sini. Pesanlah minumanmu dan nikmati keindahan langit yang penuh warna hingga gelap.

Jangan sampai kelewatan untuk mencoba makanan di Finns. Pesan Pizza dan sharing platters dan tutup malammu dengan hidangan pencuci mulut atau minuman penutup.
Selain beach club, Finns Bali memiliki Recreation Club yang menyediakan tempat fitness dan spa, juga Splash Water Park yang dilengkapi dengan tempat berseluncur dan juga lap pool! Kamu bisa mencoba semuanya dengan

4. Vue Beach Club

Ingin mencoba infinity pool yang panjang dan benar-benar di pinggir pantai? Cek . Beach club dengan gaya terbuka ala mediterania ini berada di LV8 Resort Hotel Bali, yang terletak di Jalan Berawa, Canggu.

Kamu bisa berenang atau bersantai di atas daybed yang tersedia. Selain itu, tersedia juga gazebo yang terbuat dari rotan yang cocok untuk 4-5 orang.
Kalau kamu datang berdua, kamu bisa banget , di mana kamu juga akan mendapatkan dua minuman, satu pilihan Mangiare La Pizza, satu pilihan pasta, serta satu hidangan platter buah segar.

5. Ketela Eatery Canggu

Ketela Eatery bisa dibilang merupakan “hidden gem” di Canggu karena walau enggak terlalu populer, namun punya restoran dan bar dengan kolam renang yang keren banget. Mereka mengambil konsep alami dengan berbagai perlengkapan dan ornamen dari rotan, bambu, dan jerami. Bikin kamu yang lebih tertarik mengeksplor Bali Selatan enggak perlu jauh-jauh ke Ubud untuk menikmati nuansa pool bar alami kayak begini!
Lokasinya enggak jauh dari Jalan Batu Bolong yang populer banget di Canggu, jadi kamu bisa dengan mudah menemukannya. Di sini kamu bisa menikmati infinity pool yang memukai, sun lounge di mana kamu bisa minum sambil bersantai, dan restoran yang menyajikan berbagai makanan lezat.
Kerennya lagi, tidak ada minimum pembelian untuk makan dan berenang di sini! Kalau kamu ingin sekalian bersantai maksimal, di Ketela juga terdapat spa yang bisa kamu coba.

10 Rekomendasi Restoran, Bar dan Beach Club Bali

6. La Brisa

La Brisa, yang berada di Echo Beach yang populer, merupakan tempat yang harus kamu datangi jika kamu ingin menemukan keindahan Bali sesungguhnya. Seperti namanya, yang artinya angin laut, kamu bisa menikmati angin laut di beach club Bali ini dan melupakan semua masalahmu.

Dibangun dengan kayu-kayu dari kapal milik nelayan Bali, La Brisa menyajikan hidangan laut dan juga minuman yang terinspirasi dari laut untuk menemani waktumu di sini. Tersedia Ceviche, Superfood Bowls dan berbagai jenis ikan panggang, dan juga beberapa makanan ringan seperti Croquettes dan Cured Salmon.
Untuk minuman, kamu tentu harus mencoba Bali Sun Set, yang merupakan campuran dari rum putih, jus semangka, sirup markisa, just lemon dan juga tarragon.

Baik kamu mau datang ke La Brisa menjelang sunrise, ataupun di malam hari, kamu pasti akan selalu bisa memanjakan diri di La Brisa.

7. The Lawn Canggu

Berada tepat di pantai, The Lawn di Canggu adalah beach club Bali yang tepat untuk kamu datangi bersama teman-temanmu dan menikmati makanan di pinggir pantai.

Menu siang dan malam hari di beach club yang satu ini mengutamakan produk segar seafood dan daging panggang, tetapi kamu tetap bisa menemukan menu yang pas untukmu, seperti apapun selera kamu – kamu bisa mencoba Truffled Four Cheese Mac and Cheese Balls ataupun Lemongrass Chicken Sate.

Menu cocktail dari The Lawn juga menyediakan minuman klasik dengan cita rasa lokal. Pesan Spiced Colada yang dibuat dari spiced rum, liqueur kelapa, nanas, lemon, air kelapa dan juga gula yang dibuat sendiri. Jika kamu datang saat masih pagi, kamu bisa mencoba Espresso Martini yang memiliki campuran kafein, vodka, arak Bali, kopi liqueur, dan nektar kelapa.

8. Ji Restaurant Bali

Untuk pengalaman menikmati kunjungan ke restoran di Bali yang membuat lidahmu sangat dimanja, kunjungi Ji Restauran. Restoran dan bar dengan gaya teras dan menawarkan pemandangan Pantai Canggu dari sudut 180 derajat ini menyajikan makanan dengan sentuhan rasa Asia, dan terefleksikan dengan gaya interior dan balkon yang sejuk dan terbuka.

Pergilah ke bar di lantai dua untuk menikmati pengalaman cocktail yang eklektik yang dibuat dengan produk lokal. Terinspirasi dari gunung berapi di Indonesia, Coco Sexo adalah salah satu sajian yang terkenal dari Ji Terrace. Selain itu The Tugu Signature Gin & Tea juga menjadi favorit pengunjung karena kesegarannya.

9. Single Fin

Jika hanya ada satu lokasi yang bisa kamu datangi di Uluwatu, pilihlah Single Fin. dengan pemandangan menakjubkan dari Uluwatu, tempat ini adalah lokasi yang tepat untuk kamu menikmati harimu dengan minuman dan makanan ringan dan suasana yang indah.

Menu minuman Single Fin terbagi menjadi empat: Tropical Cocktails, Local Favourites, Signatures, dan Classics. Cobalah sebanyak yang kamu bisa, dari Mojito Hawaii buah segar sampai Dark ‘N Stormy yang pedas. Kalau kamu tidak minum alkohol, Pesanlah smoothie atau jus dingin – di sini tersedia juga kopi dari Revolver.

Nikmati Single Fin’s acoustic Wednesday jam dan Sunday Session dengan DJ internasional dan live music untuk pengalaman yang tidak terlupakan.
Kalau ke area ini, jangan lewatkan salah satu pemandangan paling ikonik di Uluwatu – Pura Uluwatu yang menjadi tempat dilangsungkannya Kecak Fire Dance yang terkenal!

10. Karma Beach Club

Karma Beach Club terletak di di Ungasan, Kuta Selatan. Istimewanya, beach club yang satu ini terletak di pantai privat yang hanya bisa diakses eksklusif bagi pengunjung hotel dan Karma Beach Club! Jadi kamu bisa menikmati pantai yang privat banget sambil bersantai di barnya yang menawarkan berbagai minuman dan juga makanan.
Selain itu, jika kamu datang ke sini bersama keluarga pun bisa banget karena di Karma Beach Club terdapat Three Monkey Kids Club untuk anak-anak, dan juga berbagai kegiatan menarik seperti stand up paddle yoga, sea kayaking, dan snorkeling yang bisa diikuti bersama!

Baca Artikel Terkait : https://www.memefloristbali.com/